KbYwILCFrc97EP9IoopwFOpyfGaCO45VfMiSZcKq
Bookmark

Cara Download Video dan Mp3 dari Youtube Android dengan Mudah

Cara Download Video dan Mp3 dari Youtube Android dengan Mudah
Youtube adalah situs web penyedia berbagai video. Sebenanrya video itu bukan disediakan oleh youtube tapi oleh penggunanya. Youtube memungkinkan penggunanya agar bisa menonton dan mengunggah video.
Ada dua macam pengguna Youtube yaitu pengguna terdaftar dan pengguna tidak terdaftar.
Pengguna terdaftar ialah mereka yang tidak hanya bisa menonton video dari youtube saja, tapi juga memungkinkan mereka dapat mengunggah video yang tidak terbatas ke situs youtube dengan syarat dan ketentuan. Saat ini banyak sekali editor dan creator video yang sudah mengunggah videonya ke situs youtube dan mereka sudah bisa menghasilkan puluhan bahkan ratusan juta setiap bulannya dari youtube (biasa di panggil Youtuber).
Sedangkan pengguna tidak terdaftar ialah mereka yang hanya bisa menikmati video yang di unggah oleh para editor dan creator saja tanpa bisa mengunggah video hasil karyanya.
Berbagai macam video dari berbagai ide creator tersedia dalam situs youtube diantaranya video yang paling banyak di cari adalah video tutorial, video game, video unik dan lain-lain.

Pada kesempatan kali ini saya ingin mencoba berbagi bagaimana cara mendownload Video dan Mp3 dari aplikasi youtube android.
Dengan cara mendownload video dari youtube dan masuk ke galeri hp, kita dengan bebas menyaksikan video itu kapanpun dan dimanapun tanpa akses internet.

Q: Bukannya Youtube hanya menyediakan format Video saja, tidak ada format Mp3?
A: Iya, memang benar. Youtube hanya menyediakan format Video saja, akan tetapi dengan cara lain kita juga bisa mengkonversi video tersebut menjadi format Mp3 tanpa harus mendownload videonya.

Q: Lalu bagaimana cara mendownload video dan mp3 dari aplikasi youtube android?

Berikut saya jelaskan cara download video dan mp3 dari youtube android dengan Aplikasi Vidmate.

Q: Loh kok pakai aplikasi lain? Bukannya dalam aplikasi youtube juga sudah tersedia fitur download dan bisa di tonton saat offline?
A: Ya! Tapi...

Pertama, tidak semua video youtube ada fitur download dan bisa di tonton saat offline.
Kedua, walaupun sudah di download dan bisa di tonton saat offline itu ada masa aktifnya (berbatas waktu).
Ketiga, video itu tidak masuk kedalam memori hp kita. Apabila Aplikasi youtube kita Uninstal/Hapus maka video itu juga ikut terhapus.


Cara download video dan mp3 dari youtube android.

Cara Download Video dan Mp3 dari Youtube Android dengan Mudah

  1. Silahkan download dan instal dulu aplikasi Vidmatenya. (Link download cek di artikel sebelumnya Cara Download Video dari Facebook Android)
  2. Silahkan buka aplikasi youtubenya, cari video apapun yang akan anda download. (sebagai percobaan, saya rekomedasikan yang durasinya pendek, contoh: video klip musik)
  3. Klik Bagikan / Share.
  4. Klik Salin Link / Copy Link (Biasanya berada di paling atas sebelah kanan)
  5. Setelah di klik Salin link maka otomatis akan muncul tombol download sebelah kanan bawah video (lihat gambar)
  6. Tunggu hingga Analysing selesai
  7. Setelah analysing selesai, selanjutnya kita akan di sediakan pilihan formatnya. Yaitu: Format Musik (Mp3, M4a) Beserta ukurannya dan Format Video (Mp4, Mkv dll) beserta ukuran dan kualitas videonya.
  8. Silahkan Pilih Format Video atau Musik, Kemudian Klik Download.
  9. Cek progres download dan tunggu hingga proses download selesai.
  10. Cek Galeri atau Pemutar musik dan nikmati hasil dwonload dari youtube tersebut.
Cara Download Video dan Mp3 dari Youtube Android dengan Mudah
Bagaimana, Mudah bukan?
Mungkin cuma itu saja penjelasan tentang bagaimana cara download video dan mp3 dari youtube android.
Mohon maaf apabila kata-katanya susah di mengerti.
Semoga Bermanfaat
Catatan: Bagi siapapun yang mendownload video dari youtube, silahkan sertakan sumber /link/nama channelnya jika anda ingin mengupload ke sosial media.
Sangat tidak disarankan Upload Ulang ke Situs Youtube.